Friday, September 11, 2015

ASAP HINGGA KE BATAM

Senang bisa menemui para pecinta blog ini dan apapun kesibukan sahabat saat ini berharap bisa membaca postingan ini. Beberapa hari terakhir Indonesia khususnya wilayah barat di hebohkan dengan kabut asap yang menyelimuti daerah Sumatera dan hingga kini sudah merambah hingga Batam dan wilayah Kepulauan Riau lainnya. Sungguh berdampak pada aktifitas akibat kabut asap ini, dimana bagi kita pekerja didarat masih bisa beraktifitas walaupun keadaan udara yang sangat buruk, namun bagaimana dengan saudara-saudara kita yang melakukan kegiatan penerbangan, dan juga yang beraktifitas di perairan/melaut.

Para oknum pembakar hutan/lahan, bertobatlah segera. Anda harus bertanggungjawab kepada Tuhan atas perbuatanmu yang sangat merugikan ini, Berapa ribu manusia merasakan gangguan pernapasan akibat ulah kalian, biarlah Tuhan yang membalas perbuatan kalian. Seluruh masyarakat, marilah kita mengenakan masker guna meminimalisir efek dari buruknya keadaan udara disekitar kita saat ini, dan berharap segera pemerintah pusat maupun daerah bisa bersinergi dalam menanggulangi keadaan udara yang semakin buruk ini, Bagi kita yang memiliki anak usia dini, sebaiknya mengawasi mereka agar tidak beraktifitas terlalu banyak di luar rumah agar terhindar dari gangguan pernapasan / ISPA. Semoga keadaan udara di Indonesia khususnya Sumatera segera pulih kembali dan masyarakat bisa menikmati aktifitas seperti biasanya.

Semoga bermanfaat dan tetap waspada, Jangan lupa GUNAKAN MASKER guna meminimalisir keadaan udara di sekitar kita.

Ruang Admin

Related Posts:

  • SANG WAKTU !!! Waktu terus bergulir, bahkan terkadang merasakan hari ini dengan setahun yang lalu rasanya baru kemarin, faktanya sudah tahunan, itulah situasional … Read More
  • ngeBLOG !!! Senang bisa menemui sahabat-sahabat pembaca blog ini dimanapun berada, bahkan blogger di https://www.facebook.com/bloggerkepri/?fref=ts  s… Read More
  • HIDUP tanpa MEDSOS Bingung mulai dari mana menulisnya. Tetapi harus bertarung dengan nurani antara lanjutkan menulis ini atau harus cari topik lain, sudah lama niat me… Read More
  • KETIKA MEREKA MULAI SUKA MENULIS Saya mendekat dan sedikit memperhatikan gerak-geriknya, ternyata dia sudah mulai mencoret-coret dinding dekat pintu itu, saya diam sejenak dan terka… Read More
  • Semester Genap - Naik Kelas apa Lulus, nih ! Setengah riuh suasana hiruk pikuk dan cuaca yang kurang bersahabat, hujan mengguyur kota Batam, pada Sabtu, 11 Juni 2016 tepat dimana anak-anak kela… Read More

0 comments:

Post a Comment

PERSATUAN dalam PERBEDAAN

Keberagaman merupakan sebuah kekayaan yang dimiliki oleh kita yang sangat majemuk ini. Keberagaman tidak hanya dari Suku, Agama, Ras, Keperc...